Select Page

Kamis (08/06/2023), Departemen Teknik Elektro dan Informatika Universitas Negeri Malang melaksanakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) dan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara Fakultas Teknik Universitas Negeri malang dengan MGMP Simdig/Informatika/TIK SMK tingkat Provinsi Jawa Timur. Kegiatan tersebut dilaksanakan secara luring di ruang aula gedung B11 Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang.

Musyawarah guru mata pelajaran (MGMP) merupakan wadah kegiatan profesional bagi para guru mata pelajaran yang sama pada jenjang SMA/SMK, baik di tingkat sekolah maupun pada tingkat kabupaten/kota. MGMP ini juga dijadikan sebagai sarana bagi guru dalam berkomunikasi, belajar, dan bertukar pikiran serta pengalaman untuk meningkatkan kinerja guru selaku praktisi/pelaku perubahan reorientasi proses pembelajaran di dalam kelas. Organisasi MGMP ini berada di bawah Dinas Pendidikan tingkat kota di seluruh Indonesia. Pada kesempatan ini, kami menghadirkan Bapak Andry Cahyo Prihandono dari SMK Canda Bhirawa Pare dan Ibu Nur Farida Ilmianah dari SMKN 1 Sidoarjo sebagai pembicara dalam kegiatan ini.

Dalam kegiatan ini para pembicara menyampaikan materi mengenai Simulasi digital, informatika, dan TIK pada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Setelah penyampaian materi dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan diskusi bersama seluruh peserta kegiatan Focus Group Discussion yang dipimpin oleh moderator. Kemudian diakhiri dengan penandatanganan kerjasama antara Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang dengan MGPM Simdig/Informatika/TIK SMK tingkat Provinsi Jawa Timur. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh civitas akademia Departemen Teknik Elektro dan Informatika Universitas Negeri Malang. Sebelum mengikuti kegiatan tersebut seluruh peserta diharapkan melakukan registrasi terlebih dahulu melalui link yang sudah tertera dan nantinya pada akhir kegiatan peserta akan mendapatkan e-certificate.