Select Page

Jumat-Sabtu (18-19/08/2023), Departemen Teknik Elektro dan Informatika (DTEI) bekerjasama dengan Forum Pendidikan Tinggi Teknik Elektro Indonesia (FORTEI) Regional VII Jawa Timur mengadakan kegiatan Workshop “Bedah Kurikulum Vokasi dan Akademik” yang diselenggarakan secara offline di Aula Fakultas Teknik UM. Workshop ini diselenggarakan selama 2 hari yang diikuti oleh sejumlah akademisi di bidang teknik elektro yang tersebar dari berbagai perguruan tinggi di Jawa Timur yang memiliki Program Studi Teknik Elektro dan sejenisnya. Kegiatan workshop ini menghadirkan 3 pemateri, yaitu Dr. Ir. Eka Purwanto, M.Eng. (Politeknik Elektronika Negeri Surabaya), Ir. Rahmadwati, S.T., M.T., Ph.D. (Universitas Brawijaya), dan Prof. Ir. Hadi Suyono, S.T., M.T., Ph.D., IPU.,ASEAN Eng. (Universitas Brawijaya).

Suasana saat pembukaan workshop

Kegiatan Workshop pada hari pertama, diisi dengan penyampaian materi dari ketiga narasumber yang secara bergilirian menyampaikan terkait penyusunan kurikulum, proses Pelaksanaan Belajar Mengajar, dan Metode Evaluasi. Setelah pemaparan materi, seperti biasa dilaksanakan sesi tanya jawab oleh peserta. Pada hari kedua, kegiatan diisi dengan tugas perancangan kurikulum yang dilaksanakan oleh peserta dan dilanjutkan dengan bedah instrument kurikulum yang didampingi oleh ketiga pemateri.

Suasana peserta saat mengikuti workshop

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada peserta dalam merancang dan menyusun kurikulum sesuai dengan standar akreditasi LAM Teknik. Selain itu, kegiatan ini juga mendukung pencapaian SDG 4 ‘Quality Education’ maupun SDG 17 ‘Partnerships for the Goals’.

Sesi foto bersama