Select Page

Jumat (13/10/2023), Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang (FT UM) mengadakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Kumamoto University. Kegiatan dilaksanakan secara offline di Auditorium Departemen Teknik Elektro dan Informatika Gedung B12 lantai 1. Delegasi diskusi dari Kumamoto University Jepang diwakili oleh Dr. Kazuki Takashima (Direktur International Research Organization for Advanced Science and Technology (IROAST)), Prof. Dr. Makiko Kobayashi, dan Miyuki Miyayama. Sementara itu, perwakilan dari FT UM diwakili beberapa dosen dari departemen-departemen di lingkungan FT, termasuk di dalamnya perwakilan dosen di Departemen Teknik Elektro dan Informatika (DTEI). Hadir pada kesempatan ini, Wakil Rektor 4 UM yang sekaligus membuka kegiatan FGD, yang dilanjutkan dengan penampilan profil Fakultas Teknik. Selanjutnya, dari delegasi Kumamoto University mengawali dengan pengenalan kampus Kumamoto University dan IROAST. Setelah sesi pemaparan dari kedua belah pihak dilanjutkan dengan  diskusi terkait topik-topik penelitian di tiap departemen dan IROAST. Berdasarkan hasil diskusi diperoleh peluang untuk melakukan kolaborasi penelitian. Selain membahas tentang penelitian, didiskusikan juga tentang tawaran program internship dan peluang mendapatkan scholarship dari IROAST dan pemerintahan Jepang bagi mahasiswa Fakultas Teknik UM. Kegiatan ditutup dengan penyerahan cindera mata dari Fakultas Teknik (yang diwakili oleh Wakil Dekan I) ke Direktur IROAST (Dr. Kazuki Takashima) dan foto bersama.